Nikmati Minuman dari Cangkir Khas Simbah-simbah di Wedangan Cangkir Blirik

Nikmati Minuman dari Cangkir Khas Simbah-simbah di Wedangan Cangkir Blirik

0


Wedangan Cangkir Blirik

sewa mobil online

Wedangan atau angkringan merupakan tempat kuliner malam hari khas Solo dan sekitarnya. Di setiap pojok kampung, selalu ada pedagang angkringan. Karena tempatnya yang berada di dekat rumah tersebut, angkringan sering dijadikan tempat nongkrong malam hari oleh berbagai kalangan, baik yang berasal dari ekonomi atas maupun bawah. Angkringan memang mempunyai fungsi lain sebagai perekat hubungan sosial antarwarga kampung.

Salah satu tempat makan yang mengambil konsep wedangan adalah Wedangan Cangkir Blirik. Bukan hanya konsep menunya saja yang mirip menu-menu yang ditawarkan angkringan biasa, Wedangan Cangkir Blirik menggunakan cangkir blirik untuk menimbulkan kesan vintage.

Baca :   Ta Wan Resto

Sebuah rumah berdiding gepyok menjadi tempat pedagang wedangan menjajakan menu-menunya. Di samping bangunan utama, terdapat sebuah gazebo dengan arsitektur Jawa kuno yang kental. Seluruh konsep ini dipersiapkan oleh pemilik wedangan, Isnan Wihartanto, agar para pengunjung merasakan atmosfer angkringan di masa lalu. Sebagai informasi, Wedangan Cangkir Blirik telah menjadi salah satu tempat kuliner vintage terkenal sejak tahun 2013.

Baca :   Warung Mbah Tjitro, Sego Sambel SUJU Jadi Menu Andalan

suasana Wedangan Cangkir Blirik

Menu andalan Wedangan Cangkir Blirik adalah Teh Cabli. Pemilik wedangan menciptakan sendiri ramuan asli Teh Cabli. Cara meminumnya, pelanggan diminta menyaring sendiri teh yang ada di cangkir blirik dan memasukkan gula batu kuning sesuai keinginan pelanggan. Menu lain yang cukup unik adalah teh greng. Teh tersebut dipercaya menambah vitalitas siapa saja yang meminumnya. Menu makanan yang disediakan antara lain nasi bandeng, nasi dang (kukus), nasi bakar, dan aneka gorengan serta sate.

Baca :   Waroeng Djadoel, Tempat Nostalgia Hidangan Masa Lalu

[infobox style=”alert-info”]

Alamat         : Jalan Banyuanyar Selatan No. 22B, Solo

No. Telp       : 08156756969

Jam Buka    : 17.00-24.00 WIB

[/infobox]

sewa mobil online
SHARE
Previous articleNiagara Sushi
Next article